id_tn_l3/isa/36/12.md

11 lines
1.3 KiB
Markdown

# Apakah tuanku mengutusku untuk menyampaikan perkataan ini
Kepala juru minum menggunakan pertanyaan ini untuk menekankan bahwa pesannya adalah untuk seluruh rakyat Yehuda. Pertanyaan ini dapat ditulis sebagai sebuah pernyataan. Terjemahan lain: "Tentulah, tuanku telah mengutus aku untuk memperkatakan pesan ini kepadamu dan kepada semua orang yang dapat mendengarnya." (Lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-rquestion]])
# tetapi tidak kepada orang-orang yang berada di atas tembok, yang ... kamu?
Kepala juru minum menggunakan pertanyaan ini untuk menekankan penghinaannya. Ini dapat ditulis sebagai sebuah pernyataan. Terjemahan lain: "Tuanku mengutus aku untuk semua yang dapat mendengar pesan ini, siapakah yang akan ... kamu." (Lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-rquestion]])
# yang memakan kotorannya sendiri dan meminum air kencingnya sendiri bersamamu
Ini adalah pernyataan yang sangat menyerang. Ia sedang menunjukkan bahwa mereka akan memakan benda-benda ini karena mereka tidak memiliki apa-apa lagi untuk dimakan karena kota mereka akan ditaklukkan. Arti yang lebih utuh dari pernyataan ini dapat diperjelas. Terjemahan lain: "akan segera memakan kotorannya sendiri dan meminum air kencingnya sendiri, ya kamu akan melakukan itu, karena kamu tidak akan mempunyai apa-apa lagi yang dapat dimakan" (Lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-explicit]])