# menumpahkan cawannya Kata "cawan" mengacu pada apa yang ada di dalamnya. Tergantung bagaimana ini diterjemahkan dalam [Wahyu 16:2](./02.md). AT: "Menumpahkan anggur dari cawannya" atau "Menumpahkan kemurkaan Allah dari cawannya" (Lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-metonymy]]) # atas sungai-sungai dan mata-mata air Ini merujuk pada aliran air segar. (Lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-synecdoche]]) # malaikat yang berkuasa atas air Beberapa pengertian yang mungkin adalah 1) ini mengacu pada malaikat ketiga yang bertanggungjawab untuk menumpahkan murka Allah pada sungai-sungai dan mata-mata air atau 2) ini adalah malaikat yang bertanggungjawab atas segala air. # Engkau adalah kebenaran "Engkau" mengacu kepada Allah. (Lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-you]]) # Engkau yang ada dan sudah ada "Allah yang ada dan yang sudah ada." Tergantung bagaimana ini diterjemahkan dalam [Wahyu 1:4](../01/04.md). # mereka telah menumpahkan darah orang-orang kudus dan para Nabimu "Menumpahkan darah" di sini berati membunuh. AT: "Membunuh orang-orang kudus dan para nabi Allah " (Lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-metonymy]]) # engkau memberi mereka minum darah Allah akan membuat orang-orang jahat meminum air yang telah Ia ubah menjadi darah. # aku mendengar mesbah itu berkata Kata "mesbah" di sini mungkin mengacu kepada seseorang yang ada di mesbah. "Aku mendengar seseorang di mesbah berkata" (Lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-metonymy]])